ORBITRAYA.COM,KEMPAS - Hari ini dari pantauan Dinas PUTR Kab.Inhil pekerjaan pembangunan kontruksi kaki seribu/jalan jembatan beton pada lokasi Ruas jalan Provinsi Riau, Rengat - Kuala - Cinaku - Rumbai Jaya,yang mengalami amblas cukup parah beberapa waktu yang lalu yakni pada lokasi STA 11+800 tepatnya di kilometer 234 Pasar Desa Pekan Tua dan ditangani langsung oleh Dinas PUPRPKPP Provinsi Riau Tahun Anggaran 2024 sudah hampir rampung.
"Semoga diawal atau pertengahan bulan Desember 2024 mendatang sudah bisa dilewati kata Kepala Dinas PUTR Kab.Inhil Umar, ST,MT berdasarkan informasi dari kontraktor pelaksana, PT. INTI INTI INDOKOMP, saat melaporkan kepada Pj.Bupati Inhil Sabtu (23/11/24).
Sebagai mana diketahui untuk sementara arus lalu lintas di alihkan melalui jalan desa terhitung mulai 22 Juli 2024 yang lalu.Pengalihan arus kendaraan semata-mata ingin pekerjaan bisa lebih optimal dan dinas PUPRPKPP Provinsi Riau terus mengkebut pekerjaan hingga sampai saat ini.
Untuk itu Pj Bupati H.Erisman Yahya mengucapkan terima kasih dan apresiasinya kepada Dinas PUPRPKPP Provinsi Riau atas kerja maksimalnya dalam menyelesaikan pekerjaan jalan ini semoga nantinya bisa cepat dimanfaatkan oleh semua mengingat jalan inio merupakan jalan lintas antar inhil dengan inhu dan Pekanbaru.
Demikian juga kepada pihak pihak terkait seperti Dinas PUTR Kab.Inhil, Kecamatan Kempas, Kelurahan, Desa serta masyarakat yang terus berkoordinasi dan berkontribusi guna penyelesaian pekerjaan jalan ini
" Penyelesaian jalan ini sangat kita nantikan bersama karena jalan ini merupakan ruas jalan utama yang sering dilewati masyarakat inhil apabila ke provinsi riau maka pengerjaannya terus kita pantau dan koordinasikan dengan Dinas PUPR PKPP provinsi riau melalui Dinas PUTR Kab.Inhil agar pengerjaannya maksimal dan sesuai waktu yang ditentukan," ucap Pj.Bupati.
Sumber Prokopim Setda Inhil.