ORBITRAYA.COM,GAUNG - Untuk mendukung kegiatan tradisional yang ada di kampung-kampung H Ikbal Sayuti bersinergi dengan Mahendri menjadi sponsor utama pertandingan kesenian tradisional Gasing yang digelar oleh kesenian gasing Parma dusun Suka Maju. Desa Lahang Baru, kecamatan Gaung, kabupaten Indragiri Hilir, Minggu malam (18/12/2023).
Dengan menempuh perjalanan panjang dari tembilahan menuju Teluk Pinang dan menyeberangi sungai mengunakan sapan melewati jalan yang berlubang untuk menuju dusun suka Maju Desa Lahang Baru.
Dengan ditemani rintik hujan yang cukup membasahi pakaian tidak membuat mundur untuk menemui warga dan panitia pelaksana lomba tradisional gasing yang diselenggarakan oleh kesenian gasing Parma dusun Suka Maju.
H Ikbal Sayuti CEO Nursa Grup yang dikenal sebagai pengusaha muda asli putra Inhil ini mencoba mengikuti calon anggota legislatif, di tingkat provinsi Riau 7 Dapil kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) dari partai berlambang Ka'bah dengan nomor urut 2.
Di mana H Ikbal Sayuti tiba bersama ibu Mahendri di dusun Suka Maju disambut antusias masyarakat untuk bersama-sama menyaksikan final turnamen Tradisional Gasing.
"Alhamdulillah hari ini kita bersama-sama menyaksikan lagi final antara tim Desa Sungai Ilran dan tim Desa Terusan, siapa yang memang itu adalah kemampuan tim yang sudah profesional," ujar H Ikbal Sayuti.
Ikbal sendiri mengenai Gasing masih sangat awam, dikarenakan di wilayah tempat tinggal nya jarang warga yang memperlombakan gasing.
"Saya kalau Gasing masih sangat awam, dan tidak tau sama sekali cara bermain nya dan hitungan pertandingan nya, tentunya dengan hadir nya saya di sini untuk menambah ilmu pengetahuan saya dengan kebudayaan warga di daerah Gaung," kata Ikbal.
Harapan Ikbal mengenai Gasing, agar terus berkembang sehingga tidak luntur oleh waktu. "Harapan saya gasing supaya tetap menjadi budaya yang bisa dilestarikan. Karena anak-anak sekarang sudah memakai apa namanya itu permainan-permainan dari Gawai modern, terakhir sekali lagi mudah-mudahan kegiatan ini bisa terus berjalan bisa terus dilanjutkan dan bisa memberikan semangat kepada para pecinta-pecinta gasing yang ada di Inhil mudah-mudahan permainan ini tetap lestari sampai kapan tidak lekang oleh zaman," tutupnya.