ORBITRAYA.COM, Kajen - Dalam rangka menjaga kesehatan dan Deteksi dini Penyebaran virus HIV dinas kesehatan kabupaten pekalongan telah mengadakan kegiatan cek kesehatan para pemandu lagu/LC pada sabtu 24 juni 2023.
Kegiatan cek kesehatan yang dilakukan oleh Dinas Kesehatan tersebut bertujuan untuk memastikan bahwa para pemandu lagu /LC dalam keadaan yang sehat dan menjaga kondisi tubuh
Dalam kegiatan tersebut, para pemandu lagu akan melalui serangkaian tes kesehatan yang meliputi pemeriksaan denyut nadi, tekanan darah, kadar gula darah, cek darah serta pemeriksaan kesehatan lain yang dibutuhkan.
Selain itu, para pemandu lagu /LC juga akan diberikan penyuluhan dan pembekalan mengenai upaya menjaga kesehatan dan kebersihan pribadi, sehingga dalam menjalankan tugas di lapangan, mereka dapat memberikan rasa aman dan nyaman bagi para pengunjung.
Kepala Dinas Kesehatan setempat, mewakili Ibu Eny ariyanti AMd, mengatakan, "Kegiatan cek kesehatan ini dilakukan secara rutin sebagai bentuk upaya kami dalam menjaga kesehatan dan keselamatan para pemandu lagu/LC yang melakukan tugas atau mencari nafkah ini. Kami berharap para pemandu lagu /LC juga dapat memerhatikan kesehatan dan kebersihan pribadi mereka dalam menjalankan tugasnya."
Para pemandu lagu LC yang telah mengikuti kegiatan cek kesehatan ini menyambut positif kegiatan yang dilakukan oleh Dinas Kesehatan setempat. Mereka merasa senang dapat memeriksa kesehatan secara berkala dan menerima penyuluhan tentang upaya menjaga kesehatan dan kebersihan.
Dengan adanya kegiatan cek kesehatan ini, diharapkan para pemandu lagu /LC dapat menjaga kondisi tubuh dan memberikan pelayanan terbaik . Selain itu diharapkan kegiatan ini dapat meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya menjaga kesehatan dan kebersihan diri pada saat melakukan aktivitas di luar ruangan.(Simbah)